Jumhur Hidayat: Alhamdulillah SATGAS PHK Akan Segera Dibentuk dan Presiden Prabowo Berencana Hadir Saat Mayday

PR Jabar - Perintah Presiden Prabowo Subianto untuk membentuk SATGAS PHK saat di acara Sarasehan Ekonomi 8 April lalu di Jakarta sudah mulai dibahas baik rencana kerja dan personalianya. Intinya semua pihak yang berkepentingan bisa terlibat dalam SATGAS ini.
"Kami diundang oleh Pak Sufmi Dasco Ahmad untuk berdiskusi terkait SATGAS PHK ini. Jadi di situ hadir Mensesneg Prasetyo, Seskab Letkol Teddy Indra Wijaya dan beberapa pimpinan buruh seperti Said Iqbal, Andi Gani dan saya sendiri", ujar Jumhur
Secara umum, diskusi itu membahas antara lain:
1. Mencermati potensi kemungkinan adanya perusahaan yg mau mem-PHK pekerjanya.
2. Mendiskusikan langkah langkah menghindari PHK misal pengurangan jam kerja dan sebagainya sambil menunggu kemungkinan penulihan ekonomi khususnya akibat kebijakan tarif Donald Trump.
3. Membahas kemungkinan insentif kepada Perusahaan agar tidak buru-buru mem-PHK pekerjanya.
4. Memastikan JKP (Jaminan Kehilangan Pekerjaan) dibayarkan dengan baik oleh BPJS Ketenagakerjaan.
5. Memastikan pembayaran pesangon sesuai dengan peraturan perundangan yang berlaku atau berdasar Perjanjian Kerja Bersama.
6. Memetakan potensi pasar kerja baru bagi yang ter-PHK misal dengan melalui pelatihan Reskilling (pelatihan untuk pekerjaan baru) dan lain-lain.
7. SATGA PHK agar dibentuk dengan personalia dari unsur Tripartit (Pemerintah, Pengusaha dan Pekerja) plus BPJS Ketenagakerjaan, Akademisi ahli ketenagakerjaan dan lain-lain.
Jumhur yang juga Ketua Umum DPP KSPSI menyempaikan bahwa dalam kesempatan itu kaum buruh khsususnya yang tergabung dalam KSPSI, KSPI, KSPSI AGN dan KSBSI juga menyampaikan undangan kepada Presiden RI untuk bisa hadir dalam acara MayDay Stadion Utama GBK pada 1 Mei mendatang.
"Dari pembicaraan itu, insya Allah Presiden bersedia hadir bersama kaum buruh pada acara MayDay itu", pungkas Jumhur. ***
Posting Komentar untuk "Jumhur Hidayat: Alhamdulillah SATGAS PHK Akan Segera Dibentuk dan Presiden Prabowo Berencana Hadir Saat Mayday"
Posting Komentar